Minggu, 14 Juni 2009

Tindakan SMART™ Mengatasi Serangan Asma

Asma memang tidak bisa disembuhkan secara total, tapi yang penting untuk anda ketahui adalah ada cara yang bisa dilakukan untuk mengontrol asma yang anda derita. Selama ini pengobatan yang dilakukan adalah menggunakan pelega saat serangan terjadi, padahal penggunaan pelega hanya mengobati serangan saja tanpa mengobati peradangan di dalam.

Global Initiative fo Asthma (GINA), organisasi yang terdiri dari kalangan medis, para medis dan ahli kesehatan masyarakat yang bekerja memerangi asma, mengeluarkan panduan (GINA Guideline 2008) untuk penatalaksanaan asma dan mengontrol asma secara total. Salah satu yang dibahas dalam panduan tersebut adalah pengontrolan asma dengan
budesonide/formoterol yang merupakan terapi Maintenance (Pemeliharaan) dan Reliever (Pelega) sekaligus.

Metode pendekatan terapi asma yang menggabungkan budesonide/formoterol dalam satu inhaler ini dikenal dengan konsep terapi SMART™. Terapi ini bekerja dengan cara mengatasi inflamasi, mengontrolnya, sekaligus melegakan pernapasan saat gejala timbul. Dengan begitu pasien asma bisa mendapatkan kemudahan karena memperoleh dua keuntungan terapi sekaligus dengan hanya satu tindakan. Metode ini juga terbukti efektif dalam mengontrol gejala asma sehari-hari maupun mencegah eksaserbasi/kekambuhan asma dalam
jangka waktu yang panjang. Kelebihan lainnya adalah terapi ini memiliki onset kerja yang cepat dan lebih terjangakau bagi penderita asma dengan tingkat keseriusan sedang sampai parah.

Asma bila tidak segera diatasi dengan baik tentu akan mengganggu kualitas hidup si pasien, oleh karena itu pasien perlu mengambil tindakan sekarang juga seperti tema yang digaungkan dalam hari asma sedunia "you can control your asthma: act now!".

Senam asma juga diketahui efektif dalam mengontrol asma. Tidak banyak memang olahraga yang bisa dilakukan oleh pasien asma, terutama olahraga dengan gerak yang cepat, namun senam asma bisa menjadi alternatif pasien asma untuk berolahraga. Selain tubuh menjadi sehat, asma yang diderita pun bisa lebih terkontrol.

Yayasan Asma Indonesia merupakan organisasi khusus yang membantu menangani masalah penyakit asma. YAI mengajak anda pasien asma maupun yang sehat untuk bergabung di dalamnya. YAI memiliki berbagi kegiatan rutin dimana salah satunya adalah melakukan senam asma bersama. YAI juga bisa menjadi wadah bagi para pasien asma untuk memperdalam pengetahuan mengenai penyakit asma. Bagi anda yang ingin yang bergabung dengan YAI, anda bisa mendatangi rumah sakit di kota anda untuk mendapatkan informasinya. Kantor Pusat Yayasan Asma Indonesia sendiri berada di Gedung Asma Lt. 2 RSUP Persahabatan Jl. Raya Persahabatan No. 1 Rawamangun, Jakarta.

Sebagai informasi tambahan PT. AstraZeneca Indonesia bersama Yayasan Asma Indonesia membuat program khusus bernama AZI Care dimana perkembangan terapi dan kepatuhan pasien dalam menjalani pengobatan dimonitor untuk meningkatkan keberhasilan terapi. Pasien juga akan mendapat banyak kemudahan dan informasi mengenai penyakitnya. Untuk memudahkan akses masyarakat terhadap pengendalian asma program AZI Care memiliki Patien Support Centre yang bisa dihubungi melalui 0804-1-292273 atau 021-79178100.

sumber : perempuan.com

0 komentar: